Role Fighter di Mobile Legends

Role Fighter di Mobile Legends

Role fighter ML adalah salah satu role yang paling populer untuk digunakan dalama permainan Mobile Legend. Alasannya disini banyak sekali pilihan hero yang bisa kalian gunakan dan uniknya hampir semua hero fighter sangat kuat dan tidak ada yang terbilang buruk. Namun kebanyakan player acuh, tak mau tahu soal soal role tersebut dan asal main saja. Hal tersebut sangat berdampak pada kekalahan dalam permainan karena cara memakai tidak benar.

Beberapa fighter ML diantaranya ada Fighter magic dapat dibilang sebagai sub kategori fighter yang paling jarang karena saat ini hanya dua fighter mage yang dapat kalian gunakan yaitu Silvanna dan Guinevere. Kedua hero ini merupakan hero fighter yang sangat tebal dan sustain tetapi memberikan damage magic yang juga sangat tinggi. Umumnya hero-hero ini sangat diunggulkan karena jarang sekali lawan melakukan counter build yang mana seringkali damage magic tembus tanpa dihentikan.

Kemudian juga ada Assassin, Tugas hero assassin adalah finishing atau eksekusi saat nyawa musuh tinggal sedikit. Biasanya saat war terjadi, mereka akan ngumpet dulu mencari kesempatan terbaik untuk meng-kill lawan. Maka jangan heran bila Karina atau Saber muncul tiba-tiba dengan yang ulti yang mereka punya. Memang agak pengecut cara mainnya, tapi memang seperti itulah role mereka, menyelinap masuk diam-diam dan kill lawan.

Ada juga, Fighter CC yang merupakan salah satu sub kategori yang sangat penting bagi team kalian. Hero-hero ini sangat kuat berkat CC mereka di teamfight ataupun ganking. Biasanya hero-hero fighter CC ini agak mirip dimainkan seperti tanker. Mereka memiliki ketahanan tinggi tetapi masih ada damage untuk dikeluarkan.